Home Berita Pilkada Musrenbang Pemuda Kota Depok Deklarasikan Dukung Imam Budi Hartono Di Pilkada

Musrenbang Pemuda Kota Depok Deklarasikan Dukung Imam Budi Hartono Di Pilkada

32
0
Musrenbang Pemuda Kota Depok dan Deklarasi Dukungan untuk Ir. H. Imam Budi Hartono

Dalam rangka memperkuat pembangunan kepemudaan dan menciptakan lingkungan yang kondusif bagi generasi muda, Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Pemuda Kota Depok digelar dengan sukses. Acara tersebut juga mencakup peluncuran komunitas inovatif “Margonda 54” serta deklarasi dan dukungan untuk Ir. H. Imam Budi Hartono, M.Si, calon Walikota Depok 2025-2030.

Acara yang berlangsung di Hype Cafe! Jl. Kartini, Pancoran Mas Depok ini dihadiri oleh berbagai pihak penting, termasuk Anggota DPRD Kota Depok dari Fraksi PKS, Bang H. Ade Firmansyah, SH, yang dikenal sebagai Bapak Pemuda Kota Depok. Kehadiran Bang H. Ade Firmansyah memberikan dorongan semangat bagi pemuda Depok untuk terus berkontribusi dalam pembangunan kota.

Dalam sambutannya, Ir. H. Imam Budi Hartono, M.Si, menegaskan komitmennya untuk memajukan Kota Depok melalui berbagai program dan kebijakan yang mendukung pertumbuhan kepemudaan. “Visi sebagai Kota yang memiliki peradaban maju dan berkembang adalah cita mulia dari pemimpin kota dan masyarakatnya. Perkembangan dan kemajuan itu didapat dari kolaborasi Pemerintah daerah, warga, dan seluruh masyarakat yang berada didalamnya,” ujarnya.

Lebih lanjut, Imam Budi Hartono mengungkapkan empat komitmen penting sebagai bagian dari visinya untuk Depok:
1. Mengakomodir agenda-agenda pembangunan kepemudaan dan kota Depok.
2. Memasukkan isu strategis pembangunan kepemudaan dalam visi-misi calon walikota dan wakil walikota Depok pada Pilkada 2024.
3. Mendorong terbitnya Peraturan Walikota Depok tentang pelayanan dan pembangunan kepemudaan Kota Depok.
4. Menjadi pembina tinggi bagi seluruh pemuda di Kota Depok.

Peluncuran “Margonda 54” juga menandai langkah maju dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui berbagai inisiatif yang mendukung kesejahteraan dan pengembangan pemuda. Dengan adanya program ini, diharapkan dapat menjadi katalisator bagi pertumbuhan ekonomi dan sosial di Kota Depok.

Acara ini menunjukkan sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan pemuda untuk menciptakan masa depan yang lebih baik bagi Kota Depok. Dukungan terhadap Ir. H. Imam Budi Hartono, M.Si sebagai calon Walikota Depok diharapkan dapat membawa perubahan positif dan kemajuan yang signifikan bagi pembangunan pemuda di Kota Depok.