Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) DPD PKS Kota Depok Jawa Barat mengadakan kegiatan program Sekolah Jomblo Fii Sabiilillah (SEJOLI) kedua.
Ketua BPKK DPD PKS Kota Depok Iin Nur Fatinah program SEJOLI adalah sekolah pra nikah.
“Alhamdulillah, program SEJOLI kedua ini yang ikut ada 138 orang peserta,” kata Nur Fatinah (1/11/2022).
Peserta yang mengikuti kegiatan SEJOLI dua ini dari kalangan anak muda.
Mereka kata perempuan yang juga anggota Fraksi PKS Jawa Barat ini yang mengikuti program ingin mengetahui tentang sekolah pra nikah.
“Masih dalam suasana sumpah pemuda acara ini di hadiri 138 orang anak-anak muda yang ingin dapet ilmu keren dari para nara sumber,”pungkasnya.